27 August 2021
Pandemi Covid19 sangat memberikan dampak besar bagi seluruh aspek kehidupan masyarakat, salah satunya bidang perekonomian. Tak sedikit yang mengalami penurunan atau bahkan kehilangan pendapatan. Oleh karena itu dilaksanakan kegiatan pelatihan kewirausahaan digital marketing oleh Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Sleman yang diperuntukan bagi pemuda di Kapanewon Prambanan yang bertempat di Balkondes Sambirejo. Kegiatan ini dihadiri oleh Drs. Agung Armawanta, M.T. selaku Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Sleman, Drs. Rasyid Ratnadi S., M.Si selaku Panewu Kapanewon Prambanan, Wahyu Nugroho, S.E. selaku Lurah Sambirejo serta seluruh perwakilan peserta se- Kapanewon Prambanan. Jum’at (27/08/2021)
Pelatihan tersebut diharapkan mampu untuk membuka peluang bagi masyarakat untuk menjadi pelaku UMKM sehingga dapat membantu perekonomian keluarga. Kegiatan tersebut meliputi pembuatan konten grafis menggunakan ponsel, pembuatan konten video menggunakan ponsel, teknok copywriting, membuat feed Instagram, facebook, dan media social lain, memahami pemasaran dan pariwisata, dan sebagainya. Kegiatan berlangsung selama 2 hari serta dengan menerapkan protokol kesehatan.